Lebong.Ibu Ibu Persit Kartika Chandra Kirana Ranting VIII Cabang XX Dim 0409 menghadiri peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke 48 tahun 2020 yang bertempat di gedung PKK Kabupaten Lebong. Senin(30/11/20).
Ny. Isnan menuturkan saat menghadiri HKG PKK Ke 48, Melalui peringatan hari gerak PKK sebagai gerakan masyarakat untuk memberdayakan keluarga. Yang artinya, keluargalah yang harus menjadi fokus perhatian kita, keluargalah yang harus diberdayakan.
Karena, keluarga merupakan unit terkecil masyarakat sehingga apabila keluarga-keluarga di Indonesia ini dapat kita berdayakan sesuai potensi dan kebutuhannya, berarti Gerakan PKK juga berpotensi memberdayakan masyarakat secara keseluruhan ujar Ny Isnan
Oleh karena itu, lanjutnya, Menjadi sangat beralasan bila Tema Peringatan Hari Kesatuan Gerak PKK Ke-48 ini, adalah “GERAKAN PKK UNTUK INDONESIA MAJU” tema ini harus melekat pada hati sanubari kita semua sebagai keluarga besar PKK. Dan juga menjadi tekat kita bersama, bahwa kita ingin mendedikasikan semua pengabdian dan kiprahnya gerakan PKK dalam ikut serta memajukan dan mensejahterakan masyarakat yang berarti juga untuk kemajuan negara dan bangsa Indonesia.
Saya menyampaikan makna mendasar dari tema Peringatan Kesatuan Gerak PKK ke-48 pada awal sambutan saya ini, karena saya tidak menginginkan tema ini dianggap hanya sebagai slogan belaka, ungkap Ny Isnan
Thanks for reading Persit KCK Ranting VIII Cabang XX Hadiri HKG Ke 48 Di Kabupaten Lebong. Please share...!