Dandim 0409/Rejang Lebong Ajak Prajurit dan PNS untuk Selalu Bersyukur dan Disiplin

Curup, 13 Oktober 2025— Komandan Kodim 0409/Rejang Lebong, Letkol Arh Mochamad Erfan, memberikan Jam Komandan kepada seluruh prajurit dan PNS Kodim 0409/Rejang Lebong serta jajaran Koramil, Senin (13/10/2025). Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Arupadatu Kodim 0409/Rejang Lebong.

Dalam arahannya, Komandan Kodim 0409/Rejang Lebong  Letkol Arh Mochamad Erfan mengingatkan seluruh personel untuk selalu bersyukur atas apa yang telah diberikan oleh Tuhan Yang Maha Esa. Menurutnya, rasa syukur merupakan kunci agar setiap prajurit dapat menjalankan tugas dengan ikhlas dan penuh semangat. 

“Kita harus selalu memiliki rasa syukur atas apa yang telah diberikan kepada kita. Dengan bersyukur, kita akan lebih tenang dan semangat dalam menjalankan tugas,” ujar , Letkol Arh Mochamad Erfan.

Selain itu, Dandim juga menegaskan pentingnya bagi seluruh anggota untuk  menghindari segala bentuk pelanggaran, sekecil apa pun. Ia menilai, pelanggaran tidak hanya merugikan diri sendiri, tetapi juga dapat berdampak buruk bagi satuan secara keseluruhan.

 

Dandim menekankan agar seluruh prajurit dan PNS Kodim 0409/Rejang Lebong  meningkatkan disiplin dan tanggung jawab  dalam melaksanakan tugas serta kewajiban sehari-hari. Ia juga mengingatkan pentingnya menjalin hubungan baik dengan masyarakat di wilayah binaan masing-masing.

 “Kedisiplinan dan tanggung jawab adalah kunci keberhasilan dalam pelaksanaan tugas. Terus jalin sinergi dengan masyarakat, karena TNI lahir dari rakyat dan untuk rakyat,” tambahnya.

Kegiatan Jam Komandan ini berlangsung dalam suasana penuh keakraban dan menjadi sarana untuk mempererat komunikasi antara pimpinan dengan seluruh anggota Kodim 0409/Rejang Lebong.

Labels: Rejang Lebong

Thanks for reading Dandim 0409/Rejang Lebong Ajak Prajurit dan PNS untuk Selalu Bersyukur dan Disiplin. Please share...!

Back To Top