Ketua Persit Cabang XX Kodim 0409 Rejang Lebong Gelar Pengajian

Curup, Ibu ibu pengurus cabang Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XX Dim 0409 menggelar pengajian yang dipimpin langsung oleh Ketua Persit KCK Cabang XX Dim 0409 NY.Maya Erlinda Sigit Purwoko di Masjid Al-Muqaddim, Kamis(05/03/20)
Ny.Maya Erlinda Sigit Purwoko dalam wawancaranya usai melakukan pengajian menuturkan Berkumpul dan bersilaturahmi bersama ibu ibu di kegiatan pengajian ini merupakan kebahagiaan yang sulit diungkapkan. Selain meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT, Persaudaraan karena iman dan seaqidah juga dapat memperkokoh ukhuwah Islamiah.

Kegiatan ini selain mendekatkan diri Kepada Allah SWT, juga merupakan Himbauan Pangdam II/Sriwijaya meningkatkan ibadah kita agar bahtin selalu tenang dalam mendampingi suami melaksanakan tugas mulia serta mempererat silaturahmi antar ibu ibu di pengajian Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XX Dim 0409 sehingga waktu terasa begitu singkat bagi ibu ibu yang menghadiri acara pengajian di Masjid Al-Muqaddin.imbuh Ketua Persit KCK Cabang XX Dim 0409
Labels: Rejang Lebong

Thanks for reading Ketua Persit Cabang XX Kodim 0409 Rejang Lebong Gelar Pengajian. Please share...!

Back To Top