Kodim 0409 Bersama Dinas Pertanian Vicon Gerakan Tanam Tingkatkan Ketahanan Pangan

Curup.Kodim 0409/RL bersama Dinas Pertanian Kabupaten mengikuti Koordinasi Ketahanan Pangan Nasional yang dilakukan secara Video Conference (Vicon), di Ruang Rapat Makodim 0409/RL.Senin(18/03/24)
Aster Kasad Mayjen TNI Joko Hadi Susilo yang memimpin Rapat menyampaikan Program Oplah / Optimalisasi lahan dan Pipanisasi / pompanisasi guna menambah Perluasan Area Tanam (PAT) dalam mendukung Ketahanan Pangan Nasional.

Menyikapi perintah KASAD melalui vicon tersebut Kodim 0409/RL dan Dinas Pertanian di wilayah teritorialnya akan membuat perjanjian kerjasama dalam melaksanakan pengawalan penambahan areal tanam padi melalui giat pompanisasi dengan mensinergikan potensi tugas, fungsi, kewenangan dan program yang ada pada para pihak serta mengajak para petani untuk melaksanakan gerakan tanam dalam meningkatkan ketahanan pangan di wilayah.
Dandim 0409/RL Letkol Arh.Moch.Erfan Yuli Saputro menyampaikan bahwa koramil jajaran Kodim 0409/RL di wilayah teritorial akan secepatnya membentuk tim bersama dinas pertanian untuk melaksanakan survey lahan tadah hujan dan sumber air guna mencapai target yang tercapai di wilayah Teritorial Kodim 0409/RL.

Upaya ini untuk pemenuhan target tambahan luas tanam dari lahan tadah hujan sebesar 1.000.000 (satu juta) hektar, kolaborasi akan dilakukan dengan terjun langsung ke berbagai wilayah di Indonesia, survey bersama untuk penentuan titik lokasi pengambilan air serta verifikasi ketersediaan air. 

Berdasarkan hasil survey tersebut, akan ditentukan titik lokasi pompa, spesifikasi dan jenis pompa, serta kebutuhan saluran pembawa (pipa dan perlengkapan lain) sesuai kondisi lapangan.
Babinsa selaku unsur pelaksana dilapangan akan memotivasi petani agar memanfaatkan sumber air terdekat baik yang berasal dari sungai maupun bendungan.

Langkah ini dilakukan untuk mengantisipasi cuaca ekstrem El Nino yang berlangsung panjang sejak tahun 2023 lalu. kata Dandim

Labels: Rejang Lebong

Thanks for reading Kodim 0409 Bersama Dinas Pertanian Vicon Gerakan Tanam Tingkatkan Ketahanan Pangan. Please share...!

Back To Top