Dandim 0409 Berikan Penghargaan Kepada Atlet Karate Lemkari

Curup.Untuk menumbuhkan kreatifitas dan meningkatkan prestasi di wilayah Teritorial Kodim 0409/RL  Dandim 0409/RL Letkol Inf Moch.Renaldy Herbowo.,S.Sos.,M.Si memberikan piagam penghargaan kepada pelajar atlet karate Lemkari Rejang Lebong yang telah meraih prestasi Juara Umum di Kejuaraan tingkat pelajar dalam bidang olahraga Karate.Selasa(30/01/24)
Dandim 0409/RL Letkol Inf Moch.Renaldy Herbowo.S.Sos.,M.Si sangat mengapresiasi keberhasilan Putra Putri dengan memberikan piagam penghargaan yang dalam penyerahannya langsung di berikan oleh Dandim 0409/RL. 

Dalam kesempatannya Dandim 0409/RL Letkol Inf Moch.Renaldy herbowo.S.Sos.,M.Si menyampaikan agar kegiatan tersebut mampu menjadi stimulus bagi prajurit maupun keluarganya untuk terus berprestasi di masa yang akan datang. Selain itu, agar Satuan dapat terus memperhatikan anak-anak anggota apabila ada yang berprestasi untuk dapat dibina dan ditingkatkan, sehingga presentasi semakin meningkat pada even-even berikutnya.
Dengan prestasi yang diraih saat ini, akan menjadi motivasi bagi anak-anak anggota yang lain untuk maju dan berprestasi pada kegiatan maupun cabang olahraga yang lain.

Atas nama Satuan, Saya mengucapkan selamat dan sukses kepada pelatih dan atlet karate Lemkari Rejang Lebong atas keberhasilan yang telah diraih selama kejuaraan Cendana Karate Compertion (CKC) yang berlangsung di sportarium Universitas Muhammad Bengkulu (UMB) Kota Bengkulu beberapa waktu yang lalu.tegas Dandim
Sensei Ari Selaku Ketua Forki Lemkari Rejang Lebong menyampaikan bahwa jumlah peserta kontingen 33 orang yang berlaga pada kejuaraan Cendana Karate Compertion (CKC) yang berlangsung di sportarium Universitas Muhammad Bengkulu (UMB) propinsi Bengkulu berhasil tampil secara maksimal dengan meraih juara umum.

Kegiatan yang diselenggarakan ini sangat bermanfaat untuk menambah wawasan dan ajang silaturahmi antar perguruan karateka se-Propinsi Bengkulu. Katagori kelas yang dipertandingkan adalah Festival Kata dan Kumite dimulai dari sabuk putih , kuning , hijau , merah , coklat sampai hitam. Sedangkan pertandingan Open Kata dan Kumite masing masing dilihat dari usia dan berat badan, ungkap Ari

Labels: Rejang Lebong

Thanks for reading Dandim 0409 Berikan Penghargaan Kepada Atlet Karate Lemkari. Please share...!

Back To Top