Curup.Tim Asistensi teknis Penyelenggaraan Pembinaan Pramuka Saka Wira Kartika Pusat Teritorial Angkatan Darat melaksanakan kunjungan kerja Ke Makodim 0409/RL.Selasa(15/06/21)
Tim Asistensi Penyelenggaraan Pembinaan Pramuka Saka Wira Kartika Pusat Teritorial AD disambut langsung oleh Dandim 0409/RL Letkol Czi Trisnu Novawan S.Sos.,M.Tr.(Han).,M.Si dan Kasdim 0409/RL Mayor Arh Zaini Nurdin, Para Pasi dan Danramil Jajaran di Makodim 0409/RL
Tim Asistensi Penyelenggaraan Pembinaan Pramuka Saka Wira Kartika Pusat Teritorial AD dipimpin Letkol Kav. Baso Syukri SH dan anggota Mayor Inf Endri Misnardi.
Rangkaian kegiatan yang berlangsung di ruang data melakukan Pengisian Chek list, Pembukaan, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, Laporan, Sambutan dan Paparan Dandim 0409/RL dilanjutkan sambutan Danpusterad yang dibacakan oleh Ketua tim Asnisgarbin Pramuka Saka Wira Kartika Pusterad, Kemudian dilakukan sesi Tanya jawab dan observasi ke staf Ter Kodim 0409/RL.
Kegiatan Asnis Garbin Pramuka Saka Wira Kartika yang dilakukan oleh Pusterad diKodim 0409/RL dalam rangka melihat langsung sampai sejauh mana pelaksanaan program pembinaan dan pengembangan bela negara melalui bidang kepramukaan.
Pasi Ter Kapten Cba Arif PArwoko menjelaskan Kegiatan kepramukaan sudah berjalan tertib sesuai dengan waktu yang telah direncanakan, namun selama pandemi Covid-19 kegiatan tidak dilaksanakan dan dialihkan dengan mengikuti kegiatan sosial penggalangan dana bagi korban bencana alam serta pengamanan kegiatan peribadatan keagamaan di wilayah Teritorial.
Saka Wira Kartika merupakan wadah kegiatan bagi pramuka penegak dan pramuka pandega yang bertujuan sebagai kader untuk meningkatkan kesadaran bela negara melalui pengetahuan dan keterampilan dibidang matra darat dikalangan Generasi muda. Pembentukan Saka Wira Kartika adalah untuk pengenalan kegiatan Matra Darat sekaligus untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air dan bela negara.
Dalam kegiatan tersebut terdapat Sesi tanya jawab untuk mendengarkan secara langsung kendala yang dapat menghambat dalam pelaksanaan Garbin Pramuka Saka wira Kartika khususnya di wilayah Kodim 0409/RL.
Thanks for reading Kodim 0409/RL Terima Tim Asnis Pramuka Saka Wira Kartika. Please share...!