Dandim 0409/RL Pimpin Upacara Pemakaman Militer Alm Peltu Santoso

Dwi Tunggal. Kodim 0409/Rejang Lebong berduka. Sebagai bentuk penghormatan terakhir kepada Almarhum atas tugas dan pengabdian kepada negara, Dandim 0409/RL Letkol Inf Sigit Purwoko,S.E Pimpin Upacara Pemakaman. Jumat(26/03/21)
Upacara pemakaman militer Almarhum Peltu Santoso dilaksanakan di TPU Kel. Dwi Tunggal Kec. Curup Kab. Rejang Lebong pada pukul 13.00 wib dengan dihadiri oleh Dandim 0409/RL Letkol Inf Sigit Purwoko, SE, Waka Polres RL Kompol Edi Syaripudin, Para perwira Kodim 0409/RL, Para Danramil 0409/RL, Anggota Kodim 0409/RL, Persit KCK Cabang XX serta warga Kelurahan Dwi Tunggal.

Almarhum Peltu Santoso adalah Bati Intel/Ops Penghubung Kepahiang Kodim 0409/RL, meninggal dunia pada usia 51 tahun karena sakit, almarhum meninggalkan satu orang istri dan 3 (tiga) orang putra.

Almarhum meninggal dunia di rumah pada tanggal 25 Desember 2020 pukul 19.00 WIB karena sakit.
Dalam sambutannya, Dandim 0409/RL Letkol Inf Sigit Purwoko,S.E menyampaikan Atas nama keluarga Besar Kodim 0409/RL turut berbelasungkawa yang dalam atas meninggalnya Almarhum Peltu Santoso, Almarhum merupakan putra terbaik yang telah memberikan dedikasi dan pengabdian kepada negara dan bangsa.

Semoga keluarga yang ditinggalkan dapat menerima cobaan ini dengan sabar dan tawakkal serta tulus dan Ikhlas, semoga Tuhan yang Maha Pengasih selalu memberikan bimbingan dan lindungannya. Semoga Arwah Almarhum Peltu Santoso diterima disisi Allah SWT. Kata Dandim.

Labels: Rejang Lebong

Thanks for reading Dandim 0409/RL Pimpin Upacara Pemakaman Militer Alm Peltu Santoso. Please share...!

Back To Top